
Kabar gembira, edisi pertama majalah Fortune Indonesia telah diluncurkan oleh IDN Media belum lama ini. Sebelumnya, IDN media secara resmi memboyong Fortune Indonesia kedalam ekosistem bisnis mereka, tepatnya pada 8 Agustus 2021.
Terkait edisi pertama yang diterbitkan pada 12 Agustus 2021 lalu, diberi tema Game Changers. Tema ini nantinya menjadi filosofi majalah Fortune yang memiliki tujuan memberikan informasi bisnis terbaik sekaligus diharapkan menjadi penantang baru, yang memberikan semangat kebaruan dan optimisme bagi masyarakat Indonesia.
Game Changers, Edisi Pertama Majalah Fortune
Dalam tema bertajuk Game Changers ini, Fortune mengangkat kisah merger besar besaran dua perusahaan Unicorn di Indonesia, yaitu Tokopedia dan Gojek. Kedua perusahaan besar ini digabung menjadi GoTo yang disajikan dalam jurnalisme akurat, mendalam, relevan dan menarik.
Selain itu, pada awal diboyongnya majalah bisnis global itu ke Indonesia juga mengangkat kisah kisah lainya seputar berbagai perusahaan besar RI.
Seperti misalnya, mengangkat kisah inspiratif tentang bagaimana perusahaan Unilever membuat strategi untuk naikan market share Selama pandemi Covid 19. Juga mengangkat cerita bagaimana perkembangan Bank BCA.
Tak cuma itu, majalah Fortune juga mengangkat tentang perkembangan digital banking, hadirnya teknologi 5G dan urgensuli modal vedal ventura untuk pertumbuhan ekonomi tanah air.
Nantinya, majalah bisnis yang didirikan di New York Amerika Serikat pada tahun 1929 itu bakal fokus pada majalah, konferensi dan platform digital.
Berbekal jejak rekam yang sudah mendunia, Fortune dinilai bakal sukses di Indonesia dengan tetap menghadirkan jurnalisme standar tinggi, akurat dan relevan.
Target Audiens
Sesuai dengan visi misi Fortune secara global yang menyasar dunia bisnis sebagai market. Di Indonesia pun demikian. IDN Media selaku pemegang hak terbit majalah ini menilai Fortune dapat mempercepat visi misi IDN untuk memberikan demokratisasi akses informasi ke semua masyarakat Indonesia.
Adapun sasaran atau target market majalah Fortune Indonesia diantaranya adalah pimpinan industri bisnis, pengusaha, eksekutif, calon pengusaha hingga pengambil kebijakan. Sedangkan kategori informasi yang diangkat majalah Fortune Indonesia meliputi ekonomi, bisnis, pasar modal, teknokogi syariah dan tema bisnis lainnya.
Untuk pengemasan konten, majalah Fortune Indonesia juga membuat daftar ranking perusahaan perusahaan di Indonesia (Fortune Rankings versi lokal). Seperti misalnya, daftar perusahaan terbaik di Indonesia, daftar perusahaan rintisan terbaik dan masih banyak lagi.
Dengan fokus dan segmentasi serta pengemasan konten yang apik yang disajikan oleh Fortune Indonesia, diharapkan dapat membantu suksesnya bisnis di Indonesia melalui kedalaman, akurasi, dan relevansi yang dihadirkan oleh jurnalisme Fortune Indonesia.
Wujud Nyata Visi IDN Media
CEO IDN Media Winston Utomo menyampaikan bahwa Fortune Indonesia bagian dari wujud nyata visi IDN Media. Kehadiran majalah ini akan menjadi ‘napas baru’ bagi dunia bisnis di tanah air.
Sama ketika majalah Fortune pertamakali didirikan pada 1929, kala itu sedang terjadi Great Depression dalam bisnis, utamanya di Amerika Serikat. Maka, hadirnya majalah ini kali ini akan menjadi semacam optimisme baru ekonomi dan bisnis apalagi ketika krisis menghantam Indonesia akibat pandemi.
Sementara itu, Hendra Soeprajitno, Editor-in-Chief Fortune Indonesia mengatakan. Fortune Indonesia tetap memegang teguh prinsip jurnalisme, meliputi in-depht reporting dan storytelling berkualitas.
Menurutnya, Fortune Indonesia nantinya tidak akan hanya mengikuti arus. Tapi juga sebagai Game Changers, penantang baru yang memberi informasi dan optimisme kebaruan bagi dunia bisnis tanah air.